HAWAI GROUP – Dalam rangka mendukung vaksinasi nasional, Hawai Group Malang akan mengadakan kegiatan vaksinasi masal. Pada Rabu (29/9) besok, 500 dosis vaksin yang akan dibagikan secara gratis kepada masyarakat tersebut sudah penuh.

Vaksinasi masal ini adalah program CSR (Corporate Social Responsibility) dari Hawai Group Malang sebagai salah satu penggerak industri pariwisata di Malang Raya. Per hari ini, slot dosis vaksinnya sudah penuh.

Bekerja sama dengan Denkes Rampal di Kota Malang, Hawai Group Malang mendatangkan kurang lebih 26 tenaga kesehatan untuk melakukan vaksinasi. Acaranya bertempat di area panggung Malang Night Paradise.

Kurang lebih 500 dosis vaksin dengan jenis Astrazeneca tersebut kini sudah ada pemiliknya. Awalnya, masyarakat umum dari segala kalangan dapat mendaftarkan diri melalui link https://bit.ly/vaksinhawai atau melalui WA: 082122032112.

Setelah mendaftar, calon peserta akan mendapat sms balasan berupa konfirmasi bahwa pada hari H disarankan untuk datang dan melakukan vaksinasi.

Namun karena slotnya yang terbatas, sampai artikel ini ditulis slot untuk mendapatkan dosis vaksin Astrazeneca dari Hawai Group Malang sudah penuh.

Jadi, bagi kalian yang sudah mendaftar namun belum mendapat SMS balasan, maka otomatis data kalian tidak terdaftar untuk mendapat dosis vaksin di Hawai Group Malang.

Wajar saja jika slotnya cepat habis. Pasalnya tak hanya slot untuk vaksin, namun CSR Hawai Group Malang 2021 ini juga memberikan tiket gratis untuk masuk ke empat wahana permainan di Hawai Group Malang.

Peserta yang sudah divaksin nantinya berhak untuk mendapatkan voucher dan memilih satu dari empat wahana, antara lain: Hawai Waterpark Malang, Malang Night Paradise, Malang Smart Arena, atau Museum Ganesya.

Voucher tiket tersebut juga berlaku satu minggu setelah vaksinasi. Tepatnya, voucher tersebut berlaku mulai 29 September – 10 Oktober 2021. Jadi masih ada banyak waktu untuk menggunakan voucher ini dan berlibur ke Hawai Group Malang.